Kabar kurang menyenangkan datang untuk para penggemar yang sudah menantikan Perilisan game "God Wars: Future Past" dikarenakan anda harus menunggu lagi.
Kadokawa Games mengumumkan bahwa jadwal rilis untuk “God Wars: Future Past” harus diundur lagi. Ini adalah pengunduran jadwal rilis yang kedua kalinya untuk game yang akan rilis untuk PlayStation 4 dan PlayStation Vita ini.
God Wars awalnya akan rilis di Jepang pada tanggal 13 April, tetapi sekarang diundur menjadi 22 Juni. Sedangkan untuk versi Inggrisnya, game strategy RPG ini awalnya akan rilis pada akhir Maret tetapi sekarang diundur menjadi 20 Juni.
Kadokawa Games menjelaskan bahwa mereka sudah mengerjakan peningkatan berdasarkan masukan dari orang yang mencoba demo “The Beginning” yang rilis pada bulan Februari. Tetapi mereka membutuhkan waktu tambahan untuk memperbaiki bug yang muncul karena peningkatannya. Mereka juga sedang melakukan penyetelan terakhir untuk game-nya.
Strategy RPG ini menggabungkan sejarah Jepang dengan legenda asal Jepang. Game ini akan berfokus tentang terbentuknya Jepang yang dilihat dari sisi 3 negara yang bertarung. Kalian akan mengelilingi Jepang dan menikmati berbagai pertarungan yang penuh strategi.
Well.. Jadi tunggu aja yah.. Sambil nyelesain beberapa game yang sudah anda mainkan mungkin waktunya cukup atau mungkin masih banyak.
Perilisan "God Wars: Future Past" Diundur Lagi
4/
5
By
Unknown