Kamis, 09 Maret 2017

Adaptasi Pentas Panggung ‘Inuyasha’ Tampilkan Kagome dan Kikyo


InuYasha merupakan manga dan anime karya Rumiko Takahashi yang juga mangaka Urusei Yatsura, Maison Ikkoku, dan Ranma ½. Judul lengkap dari komik InuYasha ini ialah Sengoku o-togi zōshi InuYasha

Staf dari adaptasi pentas panggung “Inuyasha” baru saja memperlihatkan 2 buah visual baru. Kedua visual tersebut menampilkan 2 orang wanita yang ada dalam hidup sang karakter utama, Kagome dan Kikyo pada hari Rabu. Kagome akan diperankan oleh Yumi Wakatsuki dan JUNNA Itou akan memerankan Kikyo. Keduanya merupakan anggota dari Nogizaka46.


Staf juga mengumumkan 2 orang pemeran baru, yaitu Kaoru Noguchi yang memerankan Kaede , dan Kenichi Kobayashi yang akan memerankan Oshou.

Berikut ini adalah para pemeran dari adaptasi pentas panggung tersebut.


  • Atas: Yutaka Kyan sebagai Inuyasha , Yumi Wakatsuki sebagai Kagome Higurashi
  • Tengah ( ki-ka ): Hiroki Sana sebagai Sesshoumaru , Junna Itou sebagai Kikyo , Yukihiro Takiguchi sebagai Miroku
  • Bawah: Ryou Kimura sebagai Naraku


Selain itu, berikut ini adalah nama-nama pemeran lain yang akan bermain dalam pentas tersebut:

  • Tatsuya Ogasawara
  • Masachika Yuasa
  • Kenji Uraie
  • Toshiki Tanabe
  • Yuusuke Asakura
  • Hayato Iwakura
  • Shouya Kamikubo
  • Kento Kimura
  • Kayo Kaneko
  • Reika Ishii

Pentas panggung ini akan dimainkan pada tanggal 6 April sampai 15 April di The Galaxy Theatre di Tokyo. Isamu Kayano akan menyutradarai pentas ini bersama Nelke Planning, dan aktor Takeshi Matsumura akan menulis naskahnya.
Cantik bukan?
Adaptasi Pentas Panggung ‘Inuyasha’ Tampilkan Kagome dan Kikyo
4/ 5
By
Add your comment

Silahkan Memberi Komentar, Utamakan Kesopanan Anda Dalam Berkomentar :D