Situs resmi dari anime “Demi Chan Wa Kataritai” baru saja menayangkan Trailer terbaru dari seri ini dengan memperkenalkan para karakter yang akan bermain dalam film ini. Tayangan tersebut dipublikasikan pada hari Sabtu dan di bawah ini adalah Trailer dari adaptasi manga buatan Petosu tersebut.
Dan berikut Visual para Karakter oleh situs resminya :
Hikari Takanashi : Vampir
Kyouko Machi : Dullahan
Yuki Kusakabe : Wanita Salju
Sakie Satou : Succubus
Himari Takanashi : Adik Manusia Kembar Dari Hikari
Tetsuo Takahashi : Guru Biologi
Sinopsis :
Monster-monster dari legenda hidup bersama manusia dan dipanggil “ Demi-humans ”. Sejak penemuan para “Demi”, satu pria sudah terobsesi dengan mereka. Jadi saat dia mendapatkan pekerjaan sebagai guru di SMA untuk para Demi wanita, rasanya seperti mimpi yang menjadi kenyataan! Namun para demi ini, termasuk vampir yang tidak bisa dikontrol, gadis tanpa kepala yang pemalu, dan succubus dengan semua permasalahan ABG. Bagaimana caranya mengatasi kelas penuh makhluk-makhluk seperti ini?
Ryo Ando sebagai sutradara utama dengan Anime ini bersama studio A-1 Pictures. Takao Yoshioka akan menulis dan mengamati jalannya naskah dalam seri ini. Tetsuya Kawakami akan mendesain karakternya sedangkan Masaru Yokoyama akan mengerjakan musiknya.
Sumber : ANN & Jurnal Otaku
Trailer Anime '' Demi - Chan Wa Kataritai Memperkenalkan Karakternya
4/
5
By
Unknown