Selasa, 28 Februari 2017

Season Baru ‘Tokyo Ghoul’ Akan Segera Tayang Simak Detailnya!!

Season Baru ‘Tokyo Ghoul’ Akan Segera Tayang Simak Detailnya!!


Banyak penggemar penasaran tentang serial anime paling populer yakni "Tokyo Ghou" keterlambatan ditayangkannya Season Kedua dari anime ini banyak membuat fans kecewa.

Para fans yang telah menyaksikan seri anime ini dari season pertama sangat senang saat menyaksikan anime ini karena alur ceritanya yang tidak dibuat - buat dan sesuai dengan yang ada di manga!!

Namun, di Season kedua kali ini alur cerita agak sedikit melenceng dengan yang ada di Manga, Dan dari berita yang kami himpun Season kedua dari Anime "Tokyo Ghoul" ini akan ditayangkan segera di 2017 ini.

Pihak Viz telah mengkonfirmasi bahwa Kevin Hamric salah mengatakan seri baru yang akan hadir. Seri yang dia maksud adalah Boku no Hero Academia dan bukan Tokyo Ghoul.

Situs ICv2 baru saja mengunggah sebuah wawancara bersama Kevin Hamric, Direktur senior bagian penjualan dan pemasaran dari Viz Media pada hari Senin lalu. Dalam wawancara tersebut, Hamric bertanya, “Apakah ada perubahan di beberapa bulan terakhir mengenai dunia streaming, ada acara baru yang akan tayang, atau berita
apa saja yang baik?


“Tidak ada yang benar-benar baru dirilis, namun One-Punch Man akan kembali dengan season keduanya. Season baru Tokyo Ghoul juga akan tayang dalam waktu dekat. Mungkin nanti di tahun ini, mereka adalah beberapa judul besar dari sisi anime.”

Walaupun Hamric menjawab seperti itu, sampai saat ini belum ada informasi resmi akan season terbaru seri Tokyo Ghoul di Jepang. Mungkin mereka masih sibuk dengan film live-action -nya.

Di bulan Oktober 2015, CEO dan Presiden dari Funimation Gen Fukunaga mengatakan bahwa season ketiga dari seri Tokyo Ghoul “ direncanakan untuk tahun 2016 .” Pesan tersebut ditulis dalam press release untuk game smartphone dari seri Tokyo Ghoul . Saat ditanyakan kejelasan mengenai pernyataan tersebut, Funimation membalas dengan pernyataan “ nantikan perilisan 2016 kami.” Tapi tidak dispesifikasikan apakah perilisan tersebut mengenai gamenya, atau anime-nya.

Apa mungkin Kevin Hamric kelepasan berbicara mengenai tanggal rilis season terbaru dari seri Tokyo Ghoul ? Sebelumnya, Palang Merah Jepang juga tidak sengaja membocorkan tanggal tayang dari season kedua dari seri Hibike! Euphonium.

Tetap pentengin Terus IdToku ya!! untuk mendapat update terbaru dan Detail tanggal perilisan anime "Tokyo Ghoul" serta review anime lainnya.

Senin, 27 Februari 2017

Anime ‘Sakurako-san no Ashimoto ni wa Shitai ga Umatteiru’ Diadaptasi Jadi Live-Action

Anime ‘Sakurako-san no Ashimoto ni wa Shitai ga Umatteiru’ Diadaptasi Jadi Live-Action



Seri anime “Sakurako-san no Ashimoto ni wa Shitai ga Umatteiru” memang masih belum mendapatkan season kedua yang sangat dinanti-nanti walaupun source material dari novelnya tetap berjalan. Namun ada sebuah berita segar bagi kamu yang sudah berlumut menunggu anime ini seperti saya, karena seri ini akan diangkat jadi sebuah adaptasi live-action .

Seri ini bercerita mengenai kehidupan Shoutarou Tatewaki , seorang anak SMA normal yang sering menemani Sakurako Kujou . Sakurako adalah seorang wanita cantik di umur 20-an yang senang sekali menemukan tulang, apalagi mengingat profesinya sebagai seorang osteologist , seseorang yang meneliti struktur tulang. Keduanya tinggal di kota Asahikawa, Hokkaido, dan mereka terlibat dalam berbagai insiden yang menyangkut tulang.

Pemeran utama dari Sakurako juga sudah ditentukan, Alisa Mizuki yang berusia 40 tahun akan memerankan seri drama baru ini yang akan tayang di Fuji TV. Dilihat sekilas memang sepertinya agak ‘mustahil’ ya seseorang berusia 40 tahun memerankan Sakurako yang notabene berusia di pertengahan 25. Namun sepertinya saya tidak boleh protes dulu sebelum filmnya tayang nanti.

Kali ini penggemar akan diberi surprise pada live-action ini, Jadi ya.. Kita tunggu aja bagaimana wanita berusia 40 tahun yang masih mulus memerankan wanita usia sekitar 25tahunan.

Minggu, 26 Februari 2017

‘LoveLive! Sunshine!!’ Season Dua  Akan Tayang Musim Gugur 2017

‘LoveLive! Sunshine!!’ Season Dua Akan Tayang Musim Gugur 2017


Siapa nih Penggemarny Love Live Sunshine? Pasti udah ga sabar kan nunggu Season 2 nya, Baru baru ini Love Live Sunshine memberikan info bahwa seri kedua dari anime mereka akan ditayangkan segera.

Di penghujung konser pertama Aqours First Love Live! ~Step Zero to One~ , grup School Idol yang berasal dari anime Love Live! Sunshine!! ini mengumumkan bahwa musim kedua anime-nya akan ditayangkan pada saat musim gugur 2017.

Hari ini juga merupakan peringatan ke 2 tahun sejak dimulainya proyek Love Live! Sunshine!! di Dengeki G’s Magazine. Selain pengumuman anime musim kedua, mereka juga mengumumkan beberapa pengumuman lain seperti:


  • CD Unit Single yang kedua
  • CD untuk duet dan trio
  • Happy Party Train Tour: Live Tour kedua yang akan diadakan di 3 tempat yaitu Nagoya, Kobe dan Saitama (Seibu Dome).


Untuk detail lebih lengkap atas cerita dan juga visual anime musim kedua masih belum diumumkan di situs resmi mereka, tetapi berita baik ini sudah menyebar di kalangan para penggemar, baik yang menonton langsung di Yokohama Arena ataupun yang menonton konser ini melalui Live Viewing di negara masing-masing.


Jadi, udah siap belum nih buat kembali ke jurang school idol ? sambil mengharapkan semoga untuk konser-konser selanjutnya, Indonesia kembali mendapatkan live viewing seperti pada tahun-tahun sebelumnya.

Real-Action "ReLife" Tampilkan Trailer Baru

Real-Action "ReLife" Tampilkan Trailer Baru


"ReLiFe" Akan Diadaptasi Liev-Action

Situs resmi dari adaptasi live-action “ReLIFE” yang diangkat dari manga buatan Yayoiso baru saja menayangkan sebuah trailer baru di hari Jumat. Video tersebut juga memperdengarkan lagu penutup “Sakura” yang akan dinyanyikan oleh Sonoko Inoue. Taishi Nakagawa yang memainkan Arata dalam filmnya akan menyanyikan bagian rap dalam lagu tersebut.


Lagu tersebut merupakan lagu cover dari lagu milik grup pop Ketsumeishi, “Sakura” merupakan single ke 14 mereka yang dinyanyikan tahun 2005.

Film ini disutradarai oleh Takeshi Furusaya yang sebelum ini mengerjakan film live-action dari seri Another. Film ini direncanakan untuk ditayangkan secara perdana pada tanggal 15 April 2017 dan akan memiliki sebuah ending orisinal.

Bercerita tentang Arata Kaizaki, pemuda 27 tahun tanpa pekerjaan, teman, dan tidak mendapat bantuan dari orang tuanya. Tak bisa mencari kerja karena keluar sebelum 3 bulan di pekerjaan sebelumnya, ia terhimpit. Suatu hari Arata bertemu pemuda misterius bernama Yoake, yang menawarinya kesempatan misterius untuk mengulang masa SMU-nya hanya dengan sebuah pil. Bersama Yoake dan “teman-teman” barunya seperti Chizuru Hishiro, Arata diberi waktu 1 tahun menjadi anak SMU untuk menemukan apa yang hilang dari hidupnya.

Dengan Ending yang Orisinil penonton akan diberika sesuatu yang berbeda saat menonton live-action ini nanti.

Sabtu, 18 Februari 2017

‘K-On!’ Memenangkan Polling Anime Dengan Karakter Berwajah Sama

‘K-On!’ Memenangkan Polling Anime Dengan Karakter Berwajah Sama

Ketika menonton Anime Kamu mungkin sering berimajinasi merubah tampilan warna rambut mereka bukan, nah apakah ada keanehan setelah itu? Jika diperhatikan lagi banyak anime yang karakternya berwajah sama, mungkin si pembuat kagak kreatife kali ya haha!!

 Situs Goo Ranking kemudian mencoba untuk mencari tahu seri apa yang menurut para penontonnya memiliki muka yang sama. Dideskripsikan sebagai “anime bermuka stempel,” berikut ini adalah hasil dari pengumpulan suara dari 5.001 partisipan yang memilih anime mana yang memiliki desain cookie-cutter atau desain cetakan.
JOI - muka k-on sama semua
  • K-ON! (564 suara)
  • Osomatsu-san (542 suara)
  • Yuruyuri (403 suara)
  • Captain Tsubasa (381 suara)
  • Touch (378 suara)
  • Sazae-san (279 suara)
  • Shingeki no Kyojin (187 suara)
  • Love Live! (139 suara)
  • Clannad (124 suara)
  • Sword Art Online (119 suara)
  • Nisekoi (118 suara)
  • Kuroko no Basket (117 suara)
  • Gintama (seri di #12 dengan 117 suara)
  • Gochiusa? (seri di #12 dengan 117 suara)
  • Mobile Suit Gundam Seed (seri di #12 dengan 117 suara)
  • Sailor Moon (85 suara)
  • Suzumiya Haruhi no Yuutsu (seri di #16 dengan 85 suara)
  • KanColle (79 suara)
  • Ranma 1/2 (71 suara)
  • Girl Friend BETA (55 suara)

Saya agak kaget karena Gundam Seed hanya berada di posisi 12, setara dengan Gochiusa dan Gintama. Bagi saya seharusnya desain dari Hisashi Hirai tersebut bisa masuk ke 5 besar.

Walaupun memang, desain dari Osomatsu-san dan Captain Tsubasa tidak bisa dipungkiri lagi mirip-mirip antara satu sama lain. Namun saya kaget masih ada yang teringat dengan seri K-On! setelah bertahun-tahun.

 So.. Apa masih ada seri anime lain yang mau kamu masukan dalam polling ini? Jika anda silakan tambahkan dikomentar ya.

Jumat, 17 Februari 2017

Visual ‘Saekano’ Season Kedua Diperlihatkan Ke Publik

Visual ‘Saekano’ Season Kedua Diperlihatkan Ke Publik


Semakin Mendekati Bulan April Semakin Banyak Anime yang Harus Kamu Saksikan. Salah satunya adalah yang paling favorit bagi para penggemar, Saekano season kedua yang sudah lama ditunggu.  Kali ini, sebuah visual bergambar 3 heroine -nya diperlihatkan, Megumi, Utaha, dan Eriri diperlihatkan dalam sebuah gambar. Terutama Megumi yang menggunakan gaya rambut ponytail mendapatkan banyak perhatian dari para netizen.

Para seiyuu season pertama kembali lagi untuk memerankan karakter mereka masing-masing:




  • Saori Onishi: Eriri Spencer Sawamura
  • Ai Kayano: Utaha Kasumigaoka
  • Kiyono Yasuno: Megumi Kato
  • Yoshitsugu Matsuoka: Tomoya Aki


Kanta Kamei ( Bunny Drop, Oreshura ) akan kembali menyutradarai anime ini di studio A-1 Pictures . Dan sang penulis Maruto Fumiaki akan mengawasi dan menulis naskah untuk anime tersebut.  Tomoaki Takase (Wagnaria!!, Yozakura Quartet ) akan mengerjakan desain karakternya, sementara Hajime Hyakoku (K-ON, GJ-bu ) akan mengerjakan aransemen musiknya di F.M.F.

Season pertama anime-nya ditayangkan pada bulan Januari 2015 lalu dan dipercaya sudah memicu berbagai macam perbedaan pendapat mengenai siapakah Utaha senpai gadis terbaik dalam seri tersebut. Sekuelnya sendiri sudah diumumkan sejak bulan Mei tahun lalu dalam acara khusus mengenai seri tersebut.

Kamis, 09 Februari 2017

Perillisan Anime Ini Yang Banyak Ditunggu? Ini Dia Trailer Panjang Movie Trinity Seven Berdurasi 6 Menit

Perillisan Anime Ini Yang Banyak Ditunggu? Ini Dia Trailer Panjang Movie Trinity Seven Berdurasi 6 Menit


Konfirmasi Movie Trinity Seven yang sudah dijelaskan akan rillis 25 Februari nanti, sekarang disusul dengan rillisnya 6 menit trailer panjangnya. disini dijelaskan ceritanya yang mengenai Arata yang menyentuh Grimoire milik Lilith, “ Hermes Apocrypha “. Tiba-tiba, dia diselimuti oleh sinar terang dan seorang gadis muncul di depannya. Dia memanggil dirinya Lilim dan menganggap Arata serta Lilith sebagai orang tuanya. Di saat yang sama dengan kemunculannya, sesuatu berubah di dunia. Eternal Library yang terlarang tiba-tiba bangun.

Dalam Library tersebut, tersegel White Demon Lord, karya tertinggi dari ilmu Alchemy. Dia kemudian berencana untuk membunuh Arata dan Trinity Seven untuk menggusur posisi Demon Lord. Untuk mengatasi krisis ini, Arata dan para Trinity Seven harus menyelamatkan dunia dari pertarungan terakhir tersebut.



Video ini dipublish oleh Avex Pictures. dan hanya bisa dilihat/ tayang dengan batasan 1 minggu, selebihnya channel akan di udah privasi menjadi pribadi.



Sumber : Jurnalotaku

Sebelum Rillis April Nanti Adaptasi Anime Alice To Zouroku Publish Trailer

Sebelum Rillis April Nanti Adaptasi Anime Alice To Zouroku Publish Trailer


Beberapa waktu lalu ada pengumuman bahwa april nanti akan rillis sebuah adaptasi Anime yang berjudul Alice To Zouroko, namun belum ada pengumuman untuk sinopsis atau jalan ceritanya.



Trailer diatas menuliskan bahwa anime ini sudah dikonfirmasi akan rillis bulan April di stasiun TV Tokyo MX, KBS Kyoto, Sun TV dan BS 11 perdananya.




Sumber : ANN

Rabu, 08 Februari 2017

3 Animasi Buatan Indonesia Yang Keren

3 Animasi Buatan Indonesia Yang Keren


Seperti yang kalian tahu bahwa indonesia sudah bisa membuat animasi yang keren.nah disini saya akan membagikan beberapa animasi buatan indonesia yang menurut saya keren dan bagus.
Berikut beberapa animasi buatan indonesia :


1. Vienetta Negeri Terakhir



Bercerita mengenai Vienetta, seorang gadis SMU yang terseret k edalam petualangan demi menyelamatkan Indonesia dari kehancuran yang disebabkan oleh bencana-bencana misterius. Berdua bersama Nagi, Vienetta memecahkan kasus demi kasus dari pulau ke pulau. Mengawali sebuah petualangan tak terduka menguak misteri beberapa portal dimensi yang berhubungan dengan piramid-piramid yang terkubur di perut beberapa Gunung di Indonesia.


2. Garuda Riders, The Adventures Of Wanara Trilogy


Serial animasi Garuda Riders ini mengisahkan masa 1000 tahun setelah peristiwa Ramayana. Apakah Rahwana benar-benar gugur di tangan Rama? Atau apakah Naradja benar-benar keturunan murni dari Hanoman? Semua pertanyaan tersebut akan kamu dapatkan jawabannya dalam serial ini. Serial animasi ini dibuka dengan adegan pengejaran kelompok pembasmi keturunan Rahwana bernama Raksasaghna terhadap keluarga Bimata. Bimata sendiri adalah keturunan Rama yang menikahi seorang putri Alengka bernama Dewi Locita. Bimata dapat meloloskan diri bersama salah satu anak kembarnya, Putri Anindya dengan menunggangi Garuda Aragniva.


3. Vatalla Sang Pelindung


VATALLA menceritakan lima remaja, Jaka, Vienetta, Arya, Fionna, Yudha dan seekor Siberian Husky bernama Wolfie yang tergabung dalam band ALIENS FIVE menemukan sebilah keris purba yang di dalamnya bersemayam 5 roh Gunung api yang konon menjaga sebuah legenda purba. Legenda tersebut bercerita sebuah dunia bernama Cyodyavalla yang sedang dilanda kehancuran. Bertekat untuk menyelamatkan dunia tersebut, mereka terseret ke sebuah petualangan menegangkan dan berbahaya mencari sekaligus melindungi jantung dunia Cyodyavalla. Mereka tidak ada pilihan, mencari kemudian melindungi jantung tersebut atau membiarkan dunia Cyodyavalla hancur bersama dengan musnahnya bumi. 




BONUS
  Komik Buatan Indonesia

" Nusantara Ranger "


Itulah beberapa animasi buatan indonesia yang saya rekomendasi kan kepada kalian yang ingin menonton animasi buatan indonesia. 




Sumber : Kaori Nusantara

Senin, 06 Februari 2017

Blade Of The Immortal ( Rillis Trailer ) - Live Action Pengganti Ruroini Kenshin

Blade Of The Immortal ( Rillis Trailer ) - Live Action Pengganti Ruroini Kenshin


Live Action Blade Of The Immortal telah diumumkan rillis & tayang nantinya tanggal 29 April perdana untuk Bioskop Jepang, dan beberapa hari lalu situs resminya dan disusul dengan channel Youtube dari adaptasi ini menyiarkan Video/ Ttrailer yang sekaligus menayangkan lagu theme dan aksi 1 Vs 300 orang disini.






Dan berikut beberapa detail para pemeran/ karakternya : Manji : Takuya Kimura Rin Asano : Hana Sugisaki Kagehisa Anotsu : Souta Fukushi Shira : Hayato Ichihara Makie Otonotachibana : Erika Toda Eiku Shizuma : Ebizou Ichikawa Kensui Ibane : Tsutomu Yamazaki Habaki Kagimura : Min Tanaka Sabato Kuroi : Kazuki Kitamura Hyakurin : Chiaki Kuriyama Taito Magatsu : Shinnosuke Mitsushima.


Yang menjadi lagu temanya adalah : “ Live to Die Another Day ~Sonzai Shōmei~ ” Karya MIYAVI.

Sabtu, 04 Februari 2017

Fakta Cewek Otaku Yang Banyak Di Media Social

Fakta Cewek Otaku Yang Banyak Di Media Social


Di indonesia, seorang cewe yang hoby dengan Anime, Game dan hoby yang berkaitan dengan jepang ( Otaku Girl ) itu lumayan susah untuk ditemukan.

Tapi cewe cewe ini terkadang sengaja Hide / menyembunyikan hoby dan kesukaannya dengan anime, dari orang lain di lingkukan aslinya & cenderung lebih aktif dan senang disebuah social media ataupun game yang dapat menemukan ruang komunikasi dengan orang orang yang juga kadang tidak dia kenal.





Otaku cewek diindonesia mempunyai beragam tipe, contoh yang 1 sangat suka menampakan diri di sosmed dengan foto foto, Copslayer, dan exsis lainya. dan tipe yang satu lagi, yang ini sangat sangat seperti tidak terlihat siapa dirinya di social media dan siapa dirinya di dunia keseharian. adalagi dengan tipe yang selalu merasa kesepian padahal dikeseharian dia adalah selalu menjaga kehidupan sosial, maksudnya terlalu memilih milih teman.

Dan Tujuan Artikel Ini Hanya Sebagai Pancingan, Saya Ingin Meminta Pendapat Tambahan Anda Dengan Mengisi Komentar Tambahan Di Bawah Ini :




Silahkan Tambahkan Pendapat Anda Dengan Berkomentar ...........

Karakter Baru Lagi! Shihori Sugamoto, Untuk Game Blue Reflection

Karakter Baru Lagi! Shihori Sugamoto, Untuk Game Blue Reflection


Bulan lalu Game Blue Reflection sudah mengumumkan & mengupload video untuk gameplaynya. dan sudah 2 trailer ( Perkenalan Karakter & Gameplay ) sudah di sebar oleh Guest. dan baru saja! Shihori Sugamoto diumumkan sebagai sebuah karakter baru dan akan menjadi Teman Sekelas Disaat Gameplay! dan Untuk Perillisan, Blue Reflection akan mulai rillis dijepang 30 Maret di PS4 dan PS Vita.



Shihori Sugamoto adalah gadis yang seksi dengan atmosfir yang unik. Dia mengerti tentang fashion dan kosmetik hingga sering memberi saran kepada teman - temannya. Sebagai gadis cantik dengan bentuk tubuh yang sempurna, dia sering ditolong oleh banyak lelaki sehingga tidak pernah menghadapi kesulitan. Dia memiliki banyak teman laki-laki dan sering pergi berdua saja bersama teman laki - lakinya. Tetapi bagi Shiori, seluruh orang adalah temannya.


Mikako Komatsu adalah seiyuu ( Pengisi Suara ) dibalik Karakter ini.




Sumber : Gematsu

Jumat, 03 Februari 2017

Berbahagialah Animers Indonesia! Sword Art Online : Movie Ordinal Scale Diumumkan Tayang Tanggal 18 Bulan Ini Di Negara Kita!

Berbahagialah Animers Indonesia! Sword Art Online : Movie Ordinal Scale Diumumkan Tayang Tanggal 18 Bulan Ini Di Negara Kita!


Fanspage resmi dari pihak Ordex dengan ramah mengumumkan secara resmi untuk Movie Sword Art Online : Ordinal Scale akan ditayangkan di 6 Negara bersamaan ditanggal 18 Februari ini. Bisa kalian lihat di tautan dibawah ini.






Hanya saja belum ada informasi untuk bioskop yang akan menayangkannya dari pihak indonesia kita sendiri. Ingat loh ...... tanggal 18 Februari! Priview bisa dilihat ulang disini.



Kembali penjelasan movie ini bercerita tahun 2026, dua tahun setelah insiden SAO, sebuah game Augmented - Reality MMO baru bernama “ Ordinal Scale ” menjadi beken di kalangan kawula muda masa kini. Namun, sebuah keanehan muncul dalam game tersebut hingga Kirito dan kawan - kawan harus menghadapi bahaya baru. ”

Ditulis sejak tahun 2009, Sword Art Online, lebih dikenal sebagai SAO, adalah sebuah seri novel ringan yang mengisahkan petualangan Kirito, Asuna, dkk dalam sebuah dunia virtual reality. Cerita SAO bermula ketika Kirito, Asuna, dkk  terjebak dalam game virtual reality bernama Sword Art Online, dan apabila mereka terbunuh dalam game tersebut, maka mereka juga akan mati di dunia nyata. Kirito bersama dengan ribuan player lainnya yang terjebak harus bertempur untuk naik menuju lantai ke - 100 menara Aincrad agar dapat keluar dari game tersebut.



Sumber : Kaori Nusantara

Rabu, 01 Februari 2017

Sakurada Reset First Trailer : Yang Rencana Akan Rillis Buan April Nanti

Sakurada Reset First Trailer : Yang Rencana Akan Rillis Buan April Nanti


Sakurada Reset sudah diumumkan resmi diadaptasi menjadi anime, dari yang sebelumnya adalah sebuah Light Novel karya Yutaka Kouno. tanggal 30 januari kemarin situs resmi dari adaptasinya merillis dan mempublish Trailer pertama yang mengumumkan siap tayang bulan April nanti.



Dan rencananya, nanti dikota Shinjuku akan diadakan penayangan awal Via Cinema Tokyo 7 Maret, sakurada reset Sinopsis : Mengulas sebuah kota bernama Sakurada, di mana hampir setengah populasinya memiliki kekuatan spesial. Cerita utamanya berkisar antara 2 murid SMA, Kei Asai dan Misora Haruki dengan kemampuan yang sudah dijelaskan di atas.




Kedua murid ini adalah anggota dari “ Klub Jasa/ Service Club ” di sekolahnya, yang digunakan oleh pemerintah daerah untuk mengawasi orang-orang dengan kemampuan khusus dan menjaga kedamaian. Dengan menggunakan kemampuan mereka bersama, keduanya memecahkan banyak kasus. Kei kemudian mempelajari mengenai batu “ MacGuffin “, yang sepertinya hanyalah batu hitam biasa, namun sejatinya akan menjadi batu dimana keberadaan kota Sakurada bergantung.



Sumber : ANN

7 Keistimewaan Kakashi Hatake Ini Bikin Kalian Kagum

7 Keistimewaan Kakashi Hatake Ini Bikin Kalian Kagum


Hatake Kakashi adalah salah satu ninja paling berbakat dan jenius di Konoha. Bahkan pada saat usianya yang masih tergolong muda dia bisa menciptakan jurus originalnya sendiri yaitu, Chidori. Setelah mimin berselancar didunia maya, Ternyata ada 7 Keistimewaan Hatake Kakashi yang tidak dimiliki shinobi lain. Kira-kira apa saja kelebihannya ? Daripada kalian penasaran, silahkan kalian simak ulasan mimin dibawah ini.




1. Satu - Satunya Ninja Non Uchiha yang memiliki Mangekyou Sharingan

Mata Sharingan memang bisa ditransplantasikan keorang lain, contohnya Danzo. Tapi, kemampuan mata tersebut tidak akan sempurna dan memilik batas penggunaan waktu.Namun yang berbeda dari Hatake Kakashi adalah dia mampu membangkitkan mangekyou sharingan saat dia membunuh rekan satu tim nya dulu, Rin. 


2. Satu-Satunya Ninja Non Uchiha yang memiliki Susano'o

Pada saat melawan Kaguya, Uchiha Obito meminjamkan kekuatannya kepada Kakashi. Alhasil kakashi mampu membangkitkan Susano'o miliknya sendiri. Susano'o sendiri adalah salah satu jurus terkuat dari clan uchiha dan syarat untuk menggunakannya adalah memiliki kedua mata mangekyou sharingan yang aktif. 

3. Satu-Satunya Ninja Non Inuzuka yang memiliki Ninken

Ninken atau lebih kita kenal dengan anjing ninja sangat identik sekali dengan clan inuzuka, seperti kiba dan akamaru. Namun Kakashi pun memiliki anjing ninja, bahkan mencapai 7 anjing ninja yang memiliki kemampuan yang bervariasi. Pakun salah satu anjing ninja milik kakashi yang memiliki kemampuan penciuman yang sangat tajam inilah yang paling sering ia gunakan. 

4. Satu-satunya anggota tim Minato yang masih hidup

Rin mati ketika masih kecil ditangan kakashi sendiri, Minato mati ketika melindungi konoha dari Kyubi dan Obito uchiha mati ketika melawan kaguya. Sehingga sekarang hanya tinggal kakashi lah anggota tim minato yang masih hidup.  

5. Satu-satunya Ninja yang senang sekali membaca novel mesum Jiraiya

Seperti yang kita tahu, Jiraiya adalah penulis dari buku mesum yaitu icha icha series. Ternyata buku yang sangat tidak berguna ini sangat disukai oleh kakashi. Bahkan dia sering membawanya kemanapun dia pergi. Dan kakashi lah satu-satunya shinobi yang sangat senang dengan novel jiraiya tersebut. 

 6. Tidak ada shinobi yang tau wajah asli Kakashi

Sejak kecil kakashi memang selalu menggunakan maskernya, bahkan ketika dirawat di rumah sakit sekalipun. Sehingga tidak ada satupun shinobi yang pernah melihat wajah kakashi termasuk rival dan teman kecilnya might Guy. namun pada episode 469 kemarin akhirnya misteri wajah kakashi pun terungkap. Kita dapat melihat wajah kakashi di episode tersebut. 


7. Menciptakan Jurusnya sendiri pada saat umur belasan tahun

Ternyata saat usia nya masih belasan tahun Kakashi telah berhasil menciptakan jurus miliknya sendiri yaitu Chidori. Dia menciptakan jurus tersebut saat masih dibawah bimbingan minato. Chidori pun menjadi sempurna ketika Obito memberikan salah satu mata sharingannya kepada Kakashi. 

Itulah tadi 7 Keistimewaan hatake Kakashi yang tidak dimiliki oleh shinobi lainnya, Jika ada yang ingin ditambahkan silahkan berkomentar dibawah postingan ini. Terima kasih telah berkunjung, mimin pamit dulu ya, sampai jumpa dipostingan mimin selanjutnya.

 

Alternate Writer : Muhammad Irfan